Senin, 27 Februari 2012

WAKIL KETUA DPRD PROVINSI KALTENG KUNJUNGI SUNGAI PASAH

Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Tengah, Bapak Arif Budiatmo berkenan berkunjung ke kompleks Betang Sungai Pasah di Kelurahan Sungai Pasah, kota Kuala Kapuas Seberang.

Kunjungan dilaksanakan pada hari Senin tanggal 20 Februari 2012 pukul 14.00 WIB dengan didampingi langsung oleh Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kapuas Drs. Raden Ledi Karsapati R Mathias, Sekretaris Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kapuas Drs. Inar, M. Hum dan Kepala Bidang Pariwisata  Disporabudpar Kabupaten Kapuas  I Wayan Arnatha S, SH.

Sementara itu Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Tengah dalam kunjungan kali ini didampingi  oleh Kepala Bidang Destinasi Pariwisata Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Tengah Dra. Aida Meryati dan Maria Doya, S. Par (kasi).

Dari kunjungan itu didapat informasi bahwa pembangunan kompleks Betang Sungai Pasah diharapkan dapat terlaksana secara tuntas dalam tahun anggaran 2012 dengan dana yang diperlukan sebesar Rp. 2 miliar.

Disamping meninjau pekerjaan pembangunan komplek betang Sungai Pasah oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Tengah, kunjungan ini disempatkan menziarahi langsung sandung keluarga milik keluarga besar Bapak Drs. Talinting Erik Toepak, mantan Wakil Bupati Kapuas.

Sebagai mana diketahui sandung ini memiliki nilai budaya dan sejarah yang tinggi karena berhubungan langsung dengan betang Sungai Pasah sebagai cikal bakal atau pemukiman pertama yang ada di kota Kuala Kapuas.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar