Senin, 30 Mei 2011

HASIL FINAL LPI BUPATI KAPUAS CUP 2011



Puncak Liga Pendidikan Indonesia (LPI) Tahun 2011 Kabupaten Kapuas Senin sore, 30 Mei 2011 pukul 17.30 WIB berakhir dengan disudahinya final SLTA antara kesebelasan SMA Negeri Kapuas Barat melawan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Selat Kuala Kapuas.



Dalam tanding pamungkas di Stadion Panunjung Tarung Kuala Kapuas itu MAN Selat memantapkan kedudukannya sebagai juara dengan memukul telak kesebelasan SMA Negeri Kapuas Barat dengan skor meyakinkan 4 : 0.


 Kemenangan kesebelasan MAN Selat ini membawa timnya mewakili Kabupaten Kapuas pada laga LPI Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah di Palangka Raya bulan Juli 2011 mendatang.




Hasil akhir LPI untuk Tingkat SLTA adalah MAN Selat (Juara I), SMA Negeri Kapuas Barat (Juara II), sementara Juara III diduduki bersama oleh kesebelasan MA Babussalam dan SMA Negeri 1 Kuala Kapuas.



Adapun untuk LPI Tingkat SLTP yang diikuti oleh 11 (sebelas) kesebelasan maka yang keluar sebagai juara I adalah SMP Negeri 2 Lupak setelah pada partai final pagi harinya menumbangkan kesebelasan SMP Negeri 1 Selat dengan skor 2 : 0.  Dengan hasil ini menempatkan SMP Negeri 1 Selat sebagai Runner Up. Sedangkan Juara III diraih bersama oleh kesebelasan SMP Negeri 4 Selat dan SMP Negeri 2 Selat.



Prestasi manis yang diraih oleh anak-anak bola SMP Negeri 2 Lupak tahun 2011 ini menempatkan mereka sebagai wakil kabupaten Kapuas pada laga LPI Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah bulan Juli 2011 mendatang.



Terselenggaranya Liga Pendidikan Indonesia (LPI) Kabupaten Kapuas Tahun 2011 sebagai perhelatan perdana sepakbola junior di daerah ini merupakan buah kerjasama  yang baik antara Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas, Kementrian Agama Kabupaten Kapuas, KONI Kabupaten Kapuas, PSSI Cabang Kabupaten Kapuas dan organisasi olah raga  lainnya.



Mengingat perhelatan ini merupakan gelar perdana maka fihak panitia secara terbuka meminta maaf karena pelaksanaannya masih dipandang banyak kekurangan dan sangat perlu peningkatan dimasa-masa mendatang.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar