Dari ajang pemilihan Putra Putri Pariwisata Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah tahun 2011 di Palangka Raya, satu tampilan yang patut dicatat adalah peragaan gaun malam dari masing-masing peserta kabupaten/kota.
Dalam ajang ini kabupaten Kapuas menampilkan peserta putri atas nama Risma Mutia Taat dan peserta putra atas nama Muhammad Rajiv Akbar. Kedua kontestan dengan penuh percaya diri membawakan busana malam dengan motif Karamunting.
Apakah itu Karamunting? Wikipedia Bahasa Banjar menyebutkan, Karamunting adalah tumbuhan yang ada di dalam suku Melastomataceae yaitu salah satu anggota tumbuhan berbunga. Yang kita sebut karamunting itu bisa saja Melastoma malabathricum atau Rhodomyrtus tomentosa, bisa juga Melastoma malabathricum, juga Ochthocharis bornensis yang spésifik Kalimantan.
Karamunting tumbuh liar pada tempat yang mendapat sinar matahari yang cukup seperti di lereng gunung, semak belukar atau lapangan yang tidak terlalu gersang.
Tumbuhan ini termasuk kelompok perdu, berdaun tunggal, bangun elips memanjang sampai lonjong, duduk daun berhadapan bersilang, permukaan daun berambut bila diraba terasa kasar, pangkal daun membulat, tepi daun rata, ujung daun meruncing. Bunga termasuk bunga majemuk berwarna ungu kemerah-merahan, buahnya dapat dimakan dan mempunyai biji berukuran kecil.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar