Senin, 14 Maret 2011

TURNAMEN BOLA VOLI BUPATI CUP TAHUN 2011


Posted on by disporabudparkapuas
Teks dan foto oleh Syamsuddin Rudiannoor, S. Sos
 
 


Pada hari Senin sore tanggal 14 Maret 2011 pukul 15.00 WIB dilaksanakan pertandingan perdana Turnamen Bola Voli Bupati Cup II Tahun 2011 untuk katagori umum (putra/putri). Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian memeriahkan Hari Jadi Kota Kuala Kapuas ke-205 dan Hari Ulang Tahun Pemerintah Kabupaten Kapuas ke-60 Tahun 2011.



Turnamen yang dilaksanakan sejak hari Senin tanggal 14 sampai dengan Ahad tanggal 20 Maret 2011, berlangsung di halaman Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr. H. Soemarno Sosroatmojo Kuala Kapuas.



Dalam pertandingan perdana kemarin sore telah berhadapan Tim Bola Voli Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Kapuas melawan Tim KODIM Kuala Kapuas, yang berakhir dengan kemenangan tim Disporabudpar Kabupaten Kapuas.



Tampak hadir menyaksikan pertandingan diantaranya yang mewakili Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kapuas, dalam hal ini Kepala Bidang Keolah-ragaan Bapak Suwarno Munjiat, S. Ag, M.Pd.



Dari pendaftaran peserta yang dihimpun panitia tercatat Tim Voli yang dipastikan bertanding adalah 23 (dua puluh tiga) regu, terdiri dari 13 (tiga belas) Tim Putra dan 10 (sepuluh) Tim Putri.



Adapun daftar tim voli yang berlaga tahun ini adalah: RSUD Kuala Kapuas, Disporabudpar Kabupaten Kapuas, KODIM Kuala Kapuas, Polres, PDAM, PNPM, SMA Negeri 2, PGRI, Manggala Agni, Akademi Perawat (Akper) Kuala Kapuas, RSUD-B, Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Kuala Kapuas dan Tim Voli Gapensi Kabupaten Kapuas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar