Grand
Final Pemilihan Putra Putri Pariwisata Tingkat Kabupaten Kapuas Tahun
2012 yang dilaksanakan Selasa malam tanggal 3 April 2012 pukul 20.00
sampai 23.15 WIB di Gedung Kesenian Gandang Garantung Kuala Kapuas
menobatkan Diah Oktoaviani yang bernomor peserta 28 sebagai Wakil I
Putri Pariwisata.
Sukses
Diah meraih Runner Up Putri Pariwisata Kabupaten Kapuas Tahun 2012
adalah kejutan besar sebab persaingan yang dijalani terbilang ketat.
Biarpun begitu, total poin dari dewan juri yang terdiri dari Yuliana
Butar Butar (Disbudpar Provinsi Kalteng sebagai Ketua / Juri I), Zuaimy
Amran, S. Sos (DPD ADWINDO Provinsi Kalteng / Juri II) dan Richardo (DPC
ADWINDO Kabupaten Kapuas / Juri III) memberikan nilai 570 poin
kepadanya sehingga terpaut 15 poin dari Juara I Ursula Betyn Tortet.
Diah
dilahirkan di Kuala Kapuas pada tanggal 1 Oktober 1995, beragama Islam,
putri dari Bapak Hairin dan ibu Rajakiah. Diah memiliki hoby menari,
menyanyi dan membaca.
Dalam
hal berorganisasi, Diah menduduki Sekretaris OSIS SMA Negeri 3 Kuala
Kapuas (2011/2012), Biro Humas SMAGAPALA Kuala Kapuas (2011-sekarang)
dan Anggota PMR. Sementara prestasi olah raga dan seni siswa, Diah ikut
sebagai Juara II Porseni Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah katagori
Vokal Group (2009), Juara II Drum Band Tingkat Provinsi Kalteng (2009)
dan Juara III Paduan Suara Tingkat Kabupaten Kapuas (2010).
Bagi
yang ingin membuka kontak dengan Diah dapat menghubungi rumahnya di
Jalan Tiung VII No. 128 Kuala Kapuas dengan nomor kontak handphone 0852
5244 4512 dan e-mail diah.barbie@gmail.com.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar